Reminder: Blog ini berisi iklan pihak ke 3, yang tidak terkait dengan konten

Punya Khodam Jin Bikin Susah Meninggal, Benarkah?

Katanya punya khodam bikin sakti? Bisa iya bisa tidak, yang jelas kesaktiannya karena dibantu jin. Katanya ada khodam malaikat? TIDAK ADA. Katanya Punya Khodam Jin Bikin Susah Meninggal, Benarkah? Yuk simak artikel ini.


Punya Khodam Jin Bikin Susah Meninggal, Benarkah?

Benarkah Punya Khodam Jin Bikin Susah Meninggal, Benarkah?

Yang benar masalah ajal sudah kewenangan mutlak dari Allah swt. Ajal tetap dan tidak berubah.

Mungkin yang dimaksud adalah jauh sebelum ajal tiba si pemilik khodam biasanya akan menderita sakit non medis yang menyiksa jiwa dan raganya.

Mungkin begitu. Dan itu adalah ulah khodamnya.

Yuk simak penjelasannya.

Sumber dari grup dan channel yang saya ikuti.

Check it dot

----------------------------------------

K H O D A M*

Bismillah

Khodam menurut bahasa artinya pembantu atau pelayan.

Khodam jin Adalah pembantu dari bangsa  jin  (Syaitan). Yg bisa datang dari susuk, jimat/tamimah, praktisi tenaga dalam,rajah, amalan overdosis,& ilmu-ilmu kesaktian yg biasanya dimiliki para dukun atau orang yg disebut orang pintar/paranormal.

Tahukah teman-teman ..??

 Bahwa khodam ini akan terus mengikuti manusia sampai mereka meregang nyawa sakaratul maut..

Yg mengerikan adalah...

Semua jenis khodam akan turun pada keturunan selanjutnya secara terus turun temurun yg dinamakan (Jin nasab/saka/Jin keturunan)

Ada rumor yg mengatakan orang yg memiliki khodam akan susah meninggal,Itu BOHONG BESAR.
Jin tidak mampu menghalangi kematian seseorang.

Tapi khodam ini mampu membuat sakit pelakunya  yg jenis sakitnya pasti non medis.shingga pelakunya  mendatangi dukun lagi untuk berobat.dan akhirnya lalai dari dzikir dan mati su'ul khatimah.

Mati dalam kemusyrikan..

Na'udubillah...

Bagi pelaku yg bertaubat bisa jadi Di beri sakit  sebagai bentuk kasih sayang Allah untuk mengurangi dosa-dosanya dengan sakit sebelum kematian.

Dan bagi pelaku pemilik khodam yg tidak mau bertaubat maka itu  azab dunia dari Allah untuk mereka agar dia merasakan sakaratul maut yg teramat sakit dan lama.dan agar menjadi  pelajaran bagi semua kaum muslimin..

Rahasia yg di sembunyikan oleh guru2 dari pemilik khodam adalah adanya MOU atau Ikatan kerjasama Jin atau khodam yg akan terus bersama pemiliknya sampai ajal dan membuat orang tersebut su'ul khotimah.

Meskipun khodamnya sudah puluhan tahun yg lalu tidak di pergunakan lagi.

Hal ini tidak akan menghapus ikatannya.

 Sebagaimana khodam mendapat  tugas yg asli dari iblis junjungannya.

Bayangkan jika kita akan mati su'ul khotimah karena memiliki khodam akibat dari ke syirikan kita semasa hidup.

Maka dari itu bagi semua pemilik khodam, pengamal dunia per dukunan, per Jin nan dan per syirikan. Segeralah bertaubat dan buang semua jin-jin atau jimat-jimat dalam tubuh,Dengan taubatan nasuha.

Cukuplah Rasulullah ﷺ dan  para sahabat serta generasi terbaik.sebagai acuan hidup dan kehidupan kita.

Lalu belajar ruqyah dan mempraktekan Ruqyah Syar'iyyah (Teraphy Al-Qur'an) untuk membersihkan sisa2 khodamnya.dg mentauhidkan Allah ﷻ

Ada yg mengatakan ini ilmu putih,ini ilmu hitam dan sebagainya

 DUSTAAA..!!dari  pendusta

Catat!!!

Semua kerjasama yg behubungan dengan jin adalah HARAM.

Tidak ada jin muslim yg mau berkerjasama dengan manusia.

 karena   Allah ﷻ sudah mengharamkan nya dg tegas.

Itu tertera dalam Al Qur'an surat jinn ayat 6

وَأَنَّهُ كَانَ رِجَالٌ مِنَ الْإِنْسِ يَعُوذُونَ بِرِجَالٍ مِنَ الْجِنِّ فَزَادُوهُمْ رَهَقًا

Dan bahwasanya ada beberapa orang laki-laki di antara manusia meminta perlindungan kepada beberapa laki-laki di antara jin, maka jin-jin itu menambah bagi mereka dosa dan kesalahan
(Qs.Al-jinn: 6)

Kenali tipu daya syetan

Hati hati ..

Karena  iblis akan menyuruh khodam untuk  membisikan pada  manusia untuk membuat sesuatu yg buruk terlihat baik.

Membalik kesyirikan menjadi syariat.karena di tipu dg ritual2 agama yg di selewengkan.

....Jagalah dirimu dan kluargamu dari api neraka....

Salah satu pintu masuk neraka jahanam adalah dg cara bekerjasama dg khodam

Dan abadi di dalamnya..

Baarakallahufiikum

Wallaahu A'lam


*MARAKNYA PARA PENJUAL KHODAM*

Ingin memiliki pengawal ghaib dan dijaga oleh beribu-ribu malaikat ?

Pengisian khodam macan putih, macan kumbang, naga, dll

(Janjian terlebih dahulu asal untuk kebaikan)

Berikut diatas adalah sekilas kutipan yang sering ditemukan di suatu majalah dan social media yang menawarkan berbagai macam jasa perdukunan dan jimat

Istilah di tengah masyarakat adalah jin khodam, khodam secara bahasa adalah pembantu atau pelayan, sedangkan yang dimaksud disini adalah pembantu dari kalangan jin yang dimintai bantuan oleh manusia dan terikat perjanjian dengannya. Perlu diketahui bahwa sesungguhnya orang-orang yang meminta bantuan dan perlindungan kepada jin tidak akan pernah beruntung di dunia dan akhirat.

Allah Subhanallahu Wa Ta'ala berfirman :

"Dan bahwasanya ada beberapa orang laki-laki di antara manusia meminta perlindungan kepada beberapa laki-laki di antara jin, maka jin-jin itu menambah bagi mereka dosa dan kesalahan" (QS. Al-Jinn : 6)

lalu apakah khodam dari bangsa malaikat itu ada ? jawabannya, Tidak Ada !

Karena malaikat hanya akan tunduk pada perintah Allah Ta'ala. Jika Allah tak perintahkan mereka, jangankan anda, Rasulullah shallallahu alaihi wa sallam pun takkan mereka kunjungi.

Imam Ahmad meriwayatkan : telah bercerita kepada kami Ya'la dan Waki mereka berdua menuturkan, Umar bin Dzar pernah bercerita kepada kami, dari ayahnya dari Sa'id bin Jubair, dari Ibnu Abbas radhiyallahu'anhuma ia berkata "

"Rasulullah shallallahu alaihi wa sallam pernah bersabda kepada Jibril Alaihissalam, " Wahai Jibril, apa yang membuatmu tidak mengunjungi kami lebih sering dari kunjungan-kunjunganmu sebelumnya?"

Dia (Ibnu Abbas) berkata, " Maka turunlah ayat 'Dan tidaklah kami (Jibril) turun, kecuali dengan perintah Tuhanmu. Kepunyaan-Nya-lah apa-apa yang ada di hadapan kita, apa-apa yang ada di belakang kita dan apa-apa yang ada di antara keduanya, dan tidaklah Tuhanmu lupa. (QS. Maryam : 64)

Jika memang ada amalan untuk mendapatkan khodam malaikat, tentunya Rasulullah sudah mengamalkan amalan tersebut saat beliau rindu kepada Jibril alaihissalam dan bisa mengundangnya lebih sering sekehendak beliau. Namun nyatanya beliau shallallahu alaihi wa sallam tak mempunyai kuasa untuk mempercepat kedatangan Jibril.

Maka berhati hatilah pada orang yang menawarkan khodam malaikat ataupun khodam lainnya dengan harga selangit, karena secara tidak langsung anda akan terjerat para rantai perjanjian dengan jin dan anak cucu anda yang tidak tahu apa-apa akan terkena ikbasnya di masa depan. Wal'iyyadzu billah.

Meminta pertolongan pada bangsa jin merupakan bentuk kesyirikan yang besar, begitu pula menjalin hubungan dengan mereka termasuk hal yang dilarang karena akan mengundang mudharat yang besar. Dan perlu kita ketahui bahwasannya bangsa jin tidak mungkin mau disuruh-suruh manusia sebelum manusia itu sendiri patuh pada perintah dan permintaan jin.

Ulama sepuh Nusantara, Mbah Abu Fadhol As-Senori At-Tubani Rahimahullah, juga berkata mengenai haramnya meminta pertolongan dan perlindungan kepada jin, beliau berkata :

"Tidak diperbolehkan meminta bantuan jin untuk memenuhi hajat dan mentaati perintahnya atau untuk memberi kabar tentang hal-hal ghaib atau yang lainnya. Bangsa jin itu akan merasa senang terhadap menusia ketika diagungkan, dilanggengkan (pemujaannya), dan dimintai pertolongan, dan ketika manusia merendahkan diri terhadapnya.

(Abu Fadhol As-Senori, Ad-duur Al-Farid syarh jauharoh At-Tauhid)

Maka waspadalah karena para dukun, baik yang mengaku ilmu putih atau hitam, biasa menjajakan khodamnya kepada anak-anak muda atau para pekerja dengan iming-iming kekuatan instan dan penjagaan dari kalangan jin.

_Disadur oleh Abu Hifani Fajri (RH Koja - Jakarta Utara) dari buku Risalah Pelebur Jin Leluhur karya Ustadz Muhammad Faizar Hidayatullah._
_12 Rabiul Akhir 1441 H_

Wallaahu A'lam


Referensi sumber:

Grup wa ruqyah
Channel telegram benteng gaib
t.me/bentengghaib
https://www.facebook.com/
https://www.facebook.com/abah.roqi?

Demikian Punya Khodam Jin Bikin Susah Meninggal, Benarkah?. Semoga bermanfaat. Bagikan artikel Punya Khodam Jin Bikin Susah Meninggal, Benarkah? ini ke teman anda ya?

Sukses




Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Kitab Penghancur Sihir Panduan Menghancurkan SIhir Santet Sampai Tuntas

Assalamualaikum wrwb. Perkenalkan saya Pendekar Langit dengan bangga mempersembahkan buku panduan dengan judul "Kitab Penghancur Sihir&...